STREAMING TEMAN RADIO

RADIO TEMAN FM

Kamis, 20 September 2012

BPPKB Gelar Pelatihan Penanganan KDRT

MEGAMENDUNG  - Untuk memperkuat sinergitas dalam menangani permasalahan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) di wilayah Kabupaten Bogor, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor melalui Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (BPPKB) mengadakan pelatihan bersama anggota kepolisian dari Polres dan Polsek di wilayah Kabupaten Bogor, Selasa (18/9). Seminar ini dilaksanakan selama dua hari, terhitung mulai hari ini hingga besok (19/9), bertempat di Hotel Purnama 1, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor.
Pelatihan yang bertajuk Membangun Jejaring Kerjasama Penanganan Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak Dalam Rangka Fasilitasi Pengembangan Pusat Pelayanan Terpadu Perlindungan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Tahun 2012 ini dibuka oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor Nurhayanti. Kegiatan ini juga turut dihadiri oleh Ketua TP PKK Kabupaten Bogor Elly Halimah Rachmat Yasin.
Dalam sambutannya Sekda mengatakan pelatihan ini dapat memaksimalkan peran Pemkab Bogor bersama Kepolisian dalam menangani kasus KDRT. "Penyelenggaraan pelatihan ini sangat positif bagi kita Pemkab Bogor terlebih lagi melalui pelatihan ini dapat memperkuat sinergitas kami bersama Kepolisian dalam menangani kasus - kasus kekerasan," katanya.
Ia menambahkan, dengan pelatihan ini dapat membangun kesepahaman bersama dalam menangani kasus KDRT. "Banyak hal yang harus sama - sama dipahami dalam menangani kasus - kasus KDRT, seperti faktor hukum, dan sosial," tambahnya.
Sekda juga berharap melalui pelatihan ini dapat menambah tingkat keberhasilan dalam menangani kasus KDRT di wilayah Kabupaten Bogor. "Melalui kinerja yang maksimal diharapkan dapat menjadikan kita pelayan masyarakat yang baik," harapnya.
Sementara itu penasehat P2TP2A Kabupaten Bogor Elly Halimah Rachmat Yasin menyatakan kegiatan pelatihan ini merupakan upaya Pemkab Bogor beserta aparat penegak hukum di wilayah Kabupaten Bogor dalam menangani KDRT yang terjadi di Kabupaten Bogor. "Sebagai mitra P2TP2A merupakan ujung tombak dalam hal penanganan KDRT ini, oleh karena itu pola dan sistem penanganan kekerasan tersebut harus dilakukan secara tepat. Maka dengan pelatihan ini diharapkan kedepannya hal tersebut dapat dilaksanakan dengan baik," ujarnya.
Selama dua hari peserta yang merupakan aparat penegak hukum akan diberikan materi mengenai hal - hal yang menyangkut penanganan kasus KDRT oleh narasumber dari Mabes Polri dan P2TP2A DKI Jakarta dan Kabupaten Bogor, serta dari Polres Bogor. (ARI/DISKOMINFO KABUPATEN BOGOR)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar