STREAMING TEMAN RADIO

RADIO TEMAN FM

Kamis, 04 Oktober 2012

Pemkab Bogor Segera Atasi Kemacetan Puncak



CISARUA - Saat melakukan kegiatan rapat minggon atau rebo keliling (Boling), di Desa Jodjogan, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Rabu (3/10) Bupati Bogor Rachmat Yasin (RY) menegaskan kawasan puncak selalu mengalami kemacetan, dikarenakan jalan raya Puncak tidak dapat dilebarkan akibat dari masih adanya pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan di badan jalan.
"Kita tidak dapat melebarkan jalan dikarenakan masih adanya PKL di jalan raya puncak ini, akibatnya sering terjadinya kemacetan di puncak tidak hanya pada hari libur namun sekarang sudah setiap hari," tegasnya. 
Ia pun menghimbau kepada Camat beserta para Kepala Desa untuk memberikan pengertian kepada para PKL agar dapat ditertibkan. "Saya akan membuat rest area bagi para PKL untuk berjualan, oleh karena itu saya himbau Camat dan Kepala Desa untuk memberikan pengertian kepada PKL agar segera dapat kita tata para PKL tersebut hingga kemacetan di jalan raya puncak ini dapat diatasi," himbaunya.
Bupati menambahkan tempat berjualan bagi para PKL tersebut hanya dapat digunakan oleh para pedagang yang merupakan warga sekitar puncak. "Tidak ada pedagang dari luar, tempat tersebut hanya diperuntukan bagi warga sekitar puncak," tambahnya.
Selain itu, untuk mengatasi kemacetan di wilayah Cisarua Bupati juga mengungkapkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor akan merevitalisasi pasar Cisarua pada 2013 mendatang. "Pemkab Bogor menyediakan dana sebesar 13 Miliar bagi revitalisasi pasar Cisarua tahun depan, selain itu letak pasar juga akan dimundurkan agar tidak macet sehingga tidak mengganggu para pengguna jalan," ungkapnya.
Sementara itu, Camat Cisarua Teddy Pembang mengatakan atas bantuan dari Pemkab Bogor pembangunan di Kecamatan Cisarua meningkat dengan pesat. "Secara keseluruhan pelaksanaan pembangunan di Kecamatan Cisarua dari tahun 2009 hingga sekarang mengalami peningkatan sekitar 30 %," ungkap Camat.
Dalam kegiatan Boling kali ini, Bupati secara simbolis menyerahkan kartu Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda) kepada dua orang guru ngaji di wilayah Cisarua yaitu Baim Aburahman dan Zaenal Mutaqien. Bupati juga membagikan hadiah doorprize berupa sepeda motor dan lemari es kepada para undangan. (ARI/DISKOMINFO KABUPATEN BOGOR)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar